Selasa, 01 Desember 2009

One month past

Huahahahhahahahah….Udah lama neh nggak nulis lage…Bukan karena nggak ada yang mau dibahas, bukan karena sibuk juga….Tapi karena dalam jangka waktu sebulan neh, Hidup aku bener-bener BERUBAH!!!!!!!!!

Berubah apa???

Tuhan menjawab doaku…

Hal yang kuanggap mustahil sudah terjadi, Ia Allah atas setiap ketidakmungkinan

Lukas 1:37

Sebab bagi Allah tidak ada yang mustahil.

Sudah sekian lama penantian, Tuhan sudah membuat orang tuaku menerima aku pergi ke Gereja….Bahkan saat aku berkata dengan papa aku “Pa, aku puasa” mereka memaklumi…

Aku juga sangat IRI!!!!Melihat teman-teman pergi gereja tanpa harus berbohong, pergi dengan mudahnya…Bahkan mereka disuruh oleh orang tua mereka untuk pergi ke gereja..Aku juga sedih kalau masih ada yang bolos gereja…Dahulu aku senang menyanyikan lagu yang salah satu teks nya diambil dari

Mazmur 27 : 4

Satu hal yang kuminta kepada Tuhan, itulah yang kuigini; diam dalam rumah Tuhan seumur hidupku, menyaksikan kemurahan Tuhan dan menikmati bait-Nya.

Mazmur 84 : 11a

Sebab lebih baik satu hari di pelantaran-Mu daripada seribu hari di tempat lain;

And now!!!

Aku tidak usah curi-curi baca Alkitab, Tidak usah curi-curi ke gereja, tidak curi-curi puasa, dll….Bahkan hari ini aku mau pelayanan lho untuk KKR healing movement di Stadion Sriwijaya bersama Pdt Niko. Betapa bahagianya aku dapat ambil bagian dalam pekerjaan Tuhan….Pertama kali di gereja ini, gereja tempat aku dibabtis…

Sekarang sih aku mau berkomitmen, setelah pembacaan buku aku “Experiencing God” menginjak bab 6, aku mau putuskan pelayanan aku apa…Walau aku dak tau pelayanan yang cocok untuk aku, tapi aku akan cari tahu dan mungkin kalau masih nggak tau bakal ambil pelayanan apa saja….Sebab pelayanan apa saja tidak akan pernah sia-sia.

1 korintus 15:58

Karena itu, saudara-saudaraku yang kekasih, Berdirilah teguh, jangan goyah, dan giatlah selalu dalam pekerjaan Tuhan! Sebab kamu tahu, bahwa dalam persekutuan dengan Tuhan jerih payahmu tidak sia-sia.

JESUS…LOVE YOU SO MUCH…..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar